Rabu, 12 Oktober 2016

Perawatan Motor Matic Yang Baik dan Benar Agar Tetap Awet dan Prima


Perawatan  motor matic - yang baik dan benar agar tetap awet dan prima sangat perlu untuk diketahui bagi setiap pengendara bermotor, karena jika tidak mengetahui hal-hal dasar dalam perawatan motor matic, maka akan berakibat motor matic tersebut cepat rusak dan tidak awet, bisa di target dengan hanya beberapa tahun saja pemakaian kemungkinan motor tersebut akan mengalami kerusakan seperti suara mesin kasar, tenaga motor lemah, waktu mengendarainya tidak nyaman, dan beberapa kemungkinan lain yang membuat motor tersebut tidak normal seperti baru lagi. Untuk itu mohon untuk mengetahui beberapa hal dalam perawatan motor matic anda supaya motor anda tetap awet dan tahan lama.

Perawatan Motor Matic
Perawatan Motor Matic
Melalui “Bengkel sepeda motor”, akan memberitahukan beberapa tips terbaik untuk perawatan motor matic kendaraan anda supaya motor matic tersebut selalu pada kondisi yang fit, mesin awet, pemakaiannya nyaman dan yang jelas kondisi motor selalu dalam kondisi prima.

Saya mengakui Motor Matic sudah menjamur di Negara kita tercinta Indonesia, bukan hanya kaum wanita yang menggemari motor ini, tetapi kaum pria juga pada umumnya menyukai kendaraan motor matic ini, karena keunggulan yang ada pada motor matic ini adalah pada saat mengendarainya sangat mudah mengendarainya, dalam arti cukup untuk hidupkan kunci kontak, starter dan angkat gas dan langsung jalan. Tidak seperti motor yang menggunakan oporan gigi yang harus gigi porsneling di tekan masuk dulu baru bisa jalan setelah di angkat gas, tetapi motor matic ini merupakan motor rawan rusak jika tidak tahu cara perawatan yang benar dan apalagi pada saat mengendarainya, untuk itu supaya tidak mudah rusak perlu diketahui perawatan motor matic yang benar agar kendaraan anda tetap awet dan selalu pada kondisi normal dan prima.

Baiklah, untuk perawatan motor matic yang benar dibawah ini saya akan memberitahukan beberapa hal yang perlu di ketahui oleh setiap pengendara sepeda motor agar tidak kebingungan dalam hal tahap demi tahap, proses yang rutin dilakukan, target pergantian alat yang wajib sesuai dengan jarak tempuh perjalanan dan lain-lain sebagainya.

Beberapa Hal Yang Perlu di Ketahui Untuk Perawatan Motor Matic Yang Baik dan Benar Agar Tetap Awet dan Prima


Ini merupakan penjelasan lengkap yang harus diperhatikan dan perlu diketahui untuk perawatan motor mati anda, antara lain:


1. oli mesin
Oli untuk motor matic usahakan selalu memakai bawaan pabrik, misalnya kalau untuk motor Yamaha matic, pakailah oil Yamahalube Matic, untuk motor Honda Matic, pakailah oil MPX2 dan jika sudah mncapai jarak tempuh 1000km s/d 1200 km, tukarlah oli motor maticnya, itulah perawatan motor matic dengan petunjuk ganti oli yang benar

2. oli gardan
Begitu juga dengan oli gardan transmisi gigi belakang, usahakan jangan ditukar-tukar dengan merek lain, usahakan memakai oli gardan bawaan motor saja, jarak tempuh ganti oli gardan tersebut sekitar 2500km dan paling jauh 3000km, itulah patokan oli gardan tersebut dig anti dengan yang baru lagi, dan merupakan hal yang baik jika dilakukan rutin karena perawatan motor matic untuk oli gardan merupakan cara untuk membuat awet gigi transmisinya.

3. BBM
Untuk menjaga kesempurnaan kerja karburator atau sejenis injeksi, usahakan mempergunakan bahan bakar minyak jenis PERTAMAX, banyak kelebihan jika memakai bbm pertamax yaitu bahan bakar irit, motor selalu dengan tenaga stabil, dan mesin selalu halus suaranya. Memang kita akui bbm pertamax mahal, tetapi kalau dibandingkan dengan memakai jenis bbm yang lain, akan jauh berbeda pengeluaran kita jika kita bandingkan dengan jarak tempuh yang sama dengan memakai bbm yang lain. Untuk itu, untuk menjaga dan selalu dalam kondisi baik kendaraan anda, maka perawatan motor matic untuk bahan bakar minyaknya, saran saya pakailah jenis bbm Pertamax.

4.Filter hawa/udara karburator/injeksi
Pada motor matic, semuanya memiliki filter hawa/udara, tujuannya untuk menghambat tersedotnya debu atau kotoran yang masuk ke karburator/injeksi. Usahakan setiap anda mengganti oli sekali sebulan jangan lupa di bersihkan atau di semprot dengan angin angin Kompressor supaya debunya hilang dan kemudian jika sudah mencapai jarak tempuh kendaraan berkisar 10.000 km, maka apapun ceritanya, layak atau tidaknya, usahakan ganti filter hawanya dengan yang baru dan usahakan belilah filter hawanya dengan yang asli ya!! Itulah perawatan motor matic yang selalu membuat awet karburator pada kendaraan motor matic anda.

Perawatan Motor Matic
Tips Perawatan Motor Matic
5. Menghidupkan motornya
Saran yang baik dalam menghidupkan motor waktu dihidupkan setiap pagi, usahakan jangan distarter dulu, usahakan hidupkan dengan posisi kendaraan cagak dua dan hidupkan dengan memakai kick starter(engkol) dan kemudian jangan di gas biarkan pada posisi netral gas saja dan kemudian panaskan kendaraan tersebut hingga 5 sampai 10 menit dan setelah itu kendaraan motor matic anda baru di kendarai. Tujuan hal itu kita lakukan supaya Batteray tetap awet dan kick starter tidak macet di kemudian hari dan supaya oli mesin kendaraan supaya bekerja kesela-sela saluran mesin, dan otomatis jika dilakukan seperti yang saya sarankan ini, maka merupakan salah satu perawatan motor matic yang harus menjadi panduan untuk di lakukan supaya motor matic anda selalu awet dan tahan lama.

6. Mengendarainya di jalan
Begitu juga pada saat kendaraan tersebut dikendarai, jangan ada pemaksaan untuk tancap gas, usahakan jaga emosi anda dan jadikan anda pada kendaraan tersebut nyaman tanpa ada memaksa untuk di gas, dan sesuaikan gasnya di perjalanan yang anda tempuh, maksudnya di sini, supaya mesin motor anda tidak cepat rusak, dan tenaganya selalu stabil dan suara mesin halus karena tidak dipaksa mengendarainya di perjalanan.

7. Ukuran angin ban
Waktu mengendarai perjalanan kendaraan dengan jarak tempuh yang sangat jauh, misalnya mudik kekampung dengan memakai kendaraan motor matic kesayangan anda, atau berkunjung di suatu dengan jarak tempuh tujuan yang sangat jauh, jangan mengisi angin ban motor dengan sekencang-kencangnya dan jangan juga kurang angin, karena jika diantara dua tersebut dilakukan maka akan menyebabkan ban luar motor matic anda cepat rusak dan pecah-pecah di sekeliling ban luar tersebut, dan akibat jika kekencangan angin ban luar dapat mempermudah rusaknya shock-breker motor tersebut. Itulah perawatan motor matic pada kondisi angin ban yang di sarankan.

8. Cek akinya
Untuk menjadikan awet batteray pada motor matic, cek setiap bulan kelayakan air accunya, seperti motor matic mio sporty, kendaraan tersebut memakai aki basah, dan jangan lupa di cek airnya ya, dan tidak menutup kemungkinan bagi motor matic yang memakai aki kering, coba bersihkan kepala akinya dan cek kekencangan baut yang lengket di aki tersebut. Itulah perawatan motor matic untuk ketahanan aki  yang lama.

9. Servis
Sebetulnya saran saya jangan melakukan servis motor rutin jika tidak punya kendala, usahakan servis bagian yang luarnya saja seperti fungsi rem depan , fungsi rem belakang, dan air radiatornya jika memakai radiator, karena sesuai pengalaman saya, semakin sering di buka-buka maka akan berakibat kerusakan yang ada saja, jadi mohon jangan ya!!!, itulah perawatan motor matic tentang servis.

10. Berat beban
Kendaraan motor matic, dirancang khusus untuk kendaraan santai, jadi jangan difungsikan kendaraan tersebut untuk membawa muatan yang berat, karena kebanyakan yang terjadi sering mudahnya rusak motor matic karena muatan kendaraan terlalu berat dalam arti melampaui kapasitas muatan berat beban. Jadi tolong diperhatikan ini Ya!! Dan sebetulnya itulah salah satu cara perawatan motor matic yang selalu menjadikan awet kendaraan motor matic tersebut.

Artikel lain yang berkaitan ada di bawah ini, mudah-mudahan juga bermanfaat, antara lain:
1. Beberapa penyebab mesin motor cepat panas
2. Cara yang benar mengganti oli mesin dan oli gardan motor matic
3. Penyebab dan cara menambah tenaga motor yang lemah

Itulah hal-hal yang perlu diketahui dan harus dilakukan supaya motor matic anda selalu awet dan terjaga dalam keadaan tahan lama, jika artikel ini bermanfaat, jangan lupa di dibagikan informasi ini kepada yang lain ya, karena inilah perawatan motor matic yang saya alami dilapangan dan terbukti hasilnya.

Dekianlah saya sudahi informasi ini tentang perawatan motor matic dan sampai jumpa di lain kesempatan.

Trimakasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih sudah membaca Blog Saya, Silahkan tinggalkan komentar atau pertanyaannya !!