CDI Motor Shogun 110 |
Ada beberapa hal yang harus diperhatikan jika ingin mengetahui kerusakan pada sepeda motor khususnya CDI motor supaya benar dan terbukti bahwa CDInya yang rusak, saya mengharapkan nantinya setelah saya uraikan setiap tahap demi tahap jangan sampai ada yang terlampaui, karena ini adalah rincian lengkap sesuai dengan pengalaman saya tentang Proses pemeriksaan pengapian CDI Motor Shogun 110 rusak tidaknya, saya yakin melalui penjelasan ini, anda akan segera mengetahuinya.
Tahap Demi Tahap Pemeriksaan Pengapian CDI Motor Shogun 110 Rusak Tidaknya
Sistem Pengapian CDI Motor Shogun 110 |
1. Untuk memulai proses pemeriksaan pengapian ada tidaknya pada motor tersebut kita langsung buka palak busi dan tempelkan kabel Coil ke massa/body dengan memberi jarak kabel Coil dengan Massa # 1/2 cm, jika percikan apinya ada maka pengapian motor bagus, dan jika tidak ada maka proses pemeriksaan selanjutnya kita lakukan, Proses ini dilakukan hanya untuk memastikan saya ya!!.
2. Jika di tahap awal tidak menimbulkan percikan api, maka lakukan pemeriksaan dimulai dari spool. Dari pengapian spool coba periksa kabel warna putih untuk api cas dan warna kuning untuk lampu, pastikan bahwa percikan api ada, lakukan pengecekan percikan api seperti di poin nomor 1 sambil engkol(kick starter) dalam posisi mesin berputar.
3. Jika percikan api ada maka proses selanjutnya adalah pemeriksaan kabel yang keluar dari colokan kiprok(regulator), mohon dipastikan bahwa colokan kabel kiprok terpasang. Kemudian periksa kabel warna merah apakah mengeluarkan percikan api atau tidak, pemeriksaan percikan api sama prosesnya seperti tahap sebelumnya. Seandainya pecikan apinya tidak ada maka mohon ganti kiproknya dan jika ada percikan apinya maka kita lanjut ke proses berikutnya. Catatan tentang kabel warna merah dari kiprok adalah untuk mengecas aki dan juga kabel tersebut yang menuju ke kunci kontak ON OF motor.
4. Proses berikutnya setelah kabel warna merah ada percikan api adalah hidupkan Kunci kontak(ON), kemudian coba cek kabel warna orange yang ada di kunci kontak, lakukan pengecekan seperti tahap-tahap sebelumnya, jika tidak ada percikan api maka berarti Kunci kontaknya rusak, dan jika dipastikan ada percikan api maka kita lanjutkan dengan proses berikutnya.
5. Selanjutnya adalah langsung kita masuk pada colokan kabel yang ada di CDI shogun 110, dimana proses ini adalah coba periksa kabel warna orange di colokan CDI shogun110 tersebut, jika tidak menimbulkan percikan api berarti kabelnya ada yang putus tengah, tetapi jika percikan api ada berarti anda telah sukses dari setiap tahap yang telah saya uraikan tersebut.
6. Tahap selanjutnya adalah pemeriksaan warna kabel colokan CDI, untuk pemeriksaan ini harus dipastikan bahwa colokan kabel ke CDI sudah terpasang dan kemudian coba anda periksa percikan api di kabel warna Biru list Putih yang menuju ke Coil, Jika percikan apinya tidak ada maka berarti CDInya Rusak dan saran saya jangan ditunda lagi untuk menggantinya dengan CDI yang Baru dan usahakan Beli CDI merek SGP atau setidaknya merek Indopart supaya tahan lama dalam pemakaiannya. Dan tidak menutup kemungkinan jika percikan apinya ada di kabel warna biru list putih maka sesuai dengan proses pemeriksaan di poin nomor satu tidak bisa dielakkan lagi bahwa positif Coil yang Rusak pada motor shogun 110 tersebut.
Saya yakin dengan uraian penjelasan diatas sangat tidak mempersulit pemahaman anda dan saya yakin dengan melakukan setiap proses tahap demi tahap diatas maka proses pemeriksaan pengapian CDI Motor shogun 110 rusak tidaknya akan terjawab kepastiannya.
Beberapa artikel yang berhubungan dengan pengapian Motor bisa anda baca disini, antara lain:
1. Rangkaian Pemeriksaan Lampu depan Motor Honda
2. Rangkaian Pemeriksaan Lampu Sein Motor Honda
3. Sistem dan fungsi pengapian sepeda motor Honda 4 Tak
4. Penjelasan lengkap Rangkaian sistem pengapian sepeda motor untuk yamaha
Demikianlah artikel Proses pemeriksaan pengapian CDI Motor Shogun 110 rusak tidaknya, mudah-mudahan bisa membantu bagi setiap pembaca.
bisa juga diterapkan untuk motor sport ?
BalasHapusSangat membantu
BalasHapus